Curug Cipendok Banyumas adalah wisata air terjun yang ada di lereng Gunung Slamet. Pemandangannya yang sangat asri, menjadi daya tarik tersendiri untuk para wisatawan.
Bisa dibilang, jika berkunjung ke Curug Cipendok, Anda akan berwisata minim budget karena biaya masuknya sangat murah. Selain itu, udara yang segar di sana, membuat stres dan beban pikiran hilang begitu saja.
Kali ini, kami akan mengajak Anda jalan-jalan ke salah satu tempat wisata di Kota Ngapak, yaitu Curug Cipendok di Banyumas. Tempat ini juga masih jarang dikunjungi turis, sehingga kondisinya masih sangat alami.
Hal yang Harus Diketahui Bila Berwisata ke Curug Cipendok Banyumas
Curug Cipendok adalah tempat wisata air terjun yang cukup terkenal di kalangan masyarakat lokal di sana. Jarang sekali ada turis dari luar kota atau luar negeri datang ke tempat ini. Itulah mengapa, suasana di sini masih sangat asri.
Curug Cipendok memiliki air terjun dengan ketinggian 92 meter di lereng Gunung Slamet. Tempat ini memiliki daya tarik tersendiri, di mana Anda bisa merasakan hawa sejuk karena melewati perkebunan yang cukup subur.
Keindahan alamnya yang begitu asri serta suasana sunyi yang tercipta, membuat Anda merasa jauh lebih tenang dari hiruk pikuk kesibukan di kota. Meski jarang ada wisatawan luar kota atau luar negeri ke sini, sebenarnya akses menuju ke lokasi sangatlah mudah.
Bisa menggunakan kendaraan pribadi, baik mobil atau motor. Jika Anda ingin berwisata ke Curug Cipendok Banyumas, berikut beberapa hal yang perlu diketahui:
1. Legenda Curug Cipendok
Pemandangan yang indah dengan kondisi alam yang masih asri, setiap wisatawan yang datang ke Curug Cipendok merasa tenang dan beban pikiran menjadi ringan.
Namun, di balik keindahan alamnya, terdapat sebuah legenda hingga membentuk Curug Cipendok seperti sekarang. Kejadian bermula pada zaman perang Diponegoro yang terjadi pada tahun 1825-1830. Di mana masa itu, Banyumas dan Ajibarang jatuh ke tangan pemerintahan Belanda.
Pada saat itu, Ajibarang sedang dipimpin oleh Raden Ranusentika. Untuk melepaskan diri dari jeratan Belanda, Raden Ranusentika berlari ke arah hutan. Hutan tersebut sangat aneh, di mana setiap pohonnya ditebang, pasti akan tumbuh lagi.
Akhirnya Raden Ranusantika bertapa, tapi tidak kunjung mendapatkan petunjuk. Kemudian, Raden Ranusentika memancing di dekat air terjun untuk memikirkan rencana selanjutnya.
Bukannya ikan, tapi ia mendapatkan sebuah keris. Kini, air terjun tempat keris tersebut ditemukan dikenal dengan Curug Cipendok Banyumas yang banyak dikunjungi wisatawan.
2. Lokasi Menuju Tempat Wisata
Dengan legenda yang luar biasa, di mana letak Curug Cipendok ini? Alamatnya berada di Desa Karang Tengah, Kecamatan Cilongok, Kabupaten Banyumas.
Wisata satu ini sudah dilirik pemerintah setempat pada tahun 1984, namun baru dibuka pada tanggal 27 Februari 1987.
3. Rute Menuju Curug Cipendok
Untuk menuju ke Curug Cipendok Banyumas, sebenarnya sangat mudah. Bagi Anda yang berada di pusat Kota Purwokerto, jarak tempuhnya sekitar 24,3 km atau sekitar 49 menit perjalanan.
Tenang saja, jalanan untuk menuju ke lokasi sudah mulus diaspal. Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil atau motor.
Namun, jika tidak ada kendaraan pribadi, bisa menggunakan kendaraan umum seperti angkot atau koperades. Kendaraan umum ini melayani rute dari Ajibarang, Losari, Kalisari, Karang Tengah – Lobaksiu – Curug Cipendok.
4. Harga Tiket dan Jam Operasional
Berlibur ke Curug Cipendok Banyumas satu ini, Anda tidak akan mengeluarkan banyak uang karena harga tiket masuknya sangat murah, yaitu Rp 10.000 saja.
Lalu untuk biaya parkirnya Rp 3.000 untuk kendaraan bermotor, sementara Rp 5.000 untuk mobil. Tenang saja, fasilitas parkir di tempat wisata cukup luas dan lapang.
Jam operasional Curug Cipendok adalah 08.00-16.00 WIB. Memang tidak bisa sampai malam untuk keamanan para pengunjung yang datang ke sini.
5. Daya Tarik
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, daya tarik dari Curug Cipendok Banyumas adalah pemandangannya yang sangat asri. Sepanjang perjalanan, disuguhi pemandangan indah.
Belum lagi, di tempat wisata memang sangat sunyi, membuat hati merasa tenang. Selain itu, fasilitas di sana juga sangat lengkap, seperti :
- Tempat peristirahatan
- Mushola
- Tempat parkir
- Kamar mandi
- Warung yang menjual berbagai macam makanan dan snack.
6. Kegiatan yang Bisa Dilakukan
Meski tiket masuknya murah, ada banyak kegiatan yang bisa Anda lakukan selama berada di Curug Cipendok Banyumas, yaitu :
- Berenang
- Piknik di tepi curug
- Bermeditasi
- Berswafoto
- Duduk santai sambil menikmati mendoan khas Banyumas.
7. Tips yang Perlu Diketahui Ketika Wisata Ke Curug Cipendok
Bagi Anda yang baru pertama kali datang ke Curug Cipendok, jangan pernah datang ketika musim hujan karena takut terjadi banjir. Hindari juga memakai sepatu heels atau bahkan sandal jepit. Lebih baik menggunakan sepatu nyaman.
Purwokerto memang sekarang sudah menjadi sorotan. Selain makanannya yang enak-enak, tempat wisatanya juga wajib dikunjungi. Sempatkanlah datang ke Curug Cipendok Banyumas untuk menikmati alam di sana dan menenangkan diri.