Liburan akhir tahun sudah di depan mata. Anda yang sudah berencana untuk mengunjungi destinasi wisata tertentu tidak boleh melewatkan tempat pemandian air panas di Kabupaten Magelang. Destinasi liburan satu ini cocok untuk dikunjungi bersama keluarga dan kerabat Anda.
Beberapa tempat hidden gem yang alami dan indah yang berada di Magelang dapat Anda kunjungi sebagai destinasi liburan akhir tahun nanti. Simak artikel kali ini hingga tuntas agar Anda dapat mengunjungi pemandian air panas terindah di Kota Sejuta Bunga ini!
Magelang Punya Hidden Gems?, ini 5 Wisata Pemandian Air Panas di Magelang!
Menjadi salah satu kabupaten yang terkenal dengan cuaca dingin dan keindahan alam yang masih terjaga, Kabupaten Magelang masih menjadi pilihan tempat liburan bagi masyarakat Indonesia. Salah satu objek destinasi liburan terkenal adalah pemandian air panas.
Objek tempat liburan yang berasal dari panas bumi dan dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit kulit. Selain itu, pemandian air panas yang terdapat di daerah yang memiliki udara sejuk sangat cocok bagi masyarakat yang ingin refreshing sejenak. Berikut ini daftar pemandian air panas yang paling recommended di Magelang, antara lain:
1. Tirta Madu Barokah
Tempat pemandian air panas terbesar dan terpopuler di Magelang yang pertama ada Tirta Madu Barokah. Berada di Kecamatan Tempuran, pemandian ini memiliki air hangat yang sumbernya langsung dari panas bumi yang ada di wilayah tersebut.
Terdapat dua buah kolam pemandian air hangat yang dapat Anda nikmati. Satu diperuntukkan anak-anak dengan kedalaman 40 dan 60 cm. Sedangkan, kolam pemandian untuk orang dewasa memiliki kedalaman 100 dan 150 cm
2. Candi Umbul
Pemandian air hangat berikutnya berada di Kecamatan Grabag, yaitu pemandian Candi Umbul. Keunggulan tempat pemandian ini adalah berada di kompleks wilayah candi yang tentunya memiliki keindahan tempat dan suasana dibandingkan dengan pemandian air panas pada umumnya.
Di dalam pemandian air panas Candi Umbul ini ada dua kolam yang memiliki dinding berbahan batu alam andesit yang merupakan peninggalan Kerajaan Mataram Kuno. Menarik, bukan? Harga tiket masuk pemandian juga tidak mahal, yaitu Rp6.000 untuk dewasa dan Rp5.000 untuk anak-anak.
3. Umbul Banyu Roso
Tempat wisata pemandian air panas yang berada di Kecamatan Tempuran berikutnya adalah Umbul Banyu Roso. Kolam pemandian yang dapat digunakan sebagai tempat berendam dan bermain mandi busa ini terkenal dengan pancuran gajah yang sering digunakan sebagai siraman air hangat para pengunjung.
Destinasi liburan pemandian air panas ini buka selama 24 jam dan harga tiket masuk dibanderol sebesar Rp10.000/orang. Anda yang ingin relaksasi pada malam hari sambil berendam air panas tentu dapat mengunjungi Umbul Banyu Roso.
4. Lintang Waterpark
Liburan keluarga sambil mandi air panas di Lintang Waterpark menjadi pilihan Anda berikutnya. Tempat yang menyediakan berbagai macam jenis waterpark tetapi dengan air panas yang bersumber dari mata air alami ini tentu wajib dikunjungi.
Kelebihan waterpark ini selain air panasnya adalah jam buka yaitu 24 jam nonstop. Terdapat 3 kolam air hangat yang dapat digunakan untuk berendam dan berenang. Lokasi waterpark berada di Desa Sumberarum dan harga tiket masuknya tidak mahal yaitu Rp10.000/orang.
5. Tirta Sambara
Rekomendasi pemandian air panas terakhir yang tak boleh terlewatkan adalah pemandian Tirta Sambara. Lokasi pemandian ini dapat digunakan sebagai tempat berenang maupun berendam. Air pemandian Tirta Sambara mengandung sulfur yang cukup tinggi dan berguna untuk kesehatan kulit Anda.
Terdapat dua kolam yang dapat digunakan untuk orang dewasa dan anak-anak. Keunggulan pemandian air panas ini adalah lokasi yang bersih dan tiket masuk yang terjangkau, yaitu sebesar Rp15.000 saja.
Apakah Anda tertarik untuk menikmati pemandian air panas di Kabupaten Magelang? Mari kunjungi destinasi wisata pemandian air panas di kabupaten yang terkenal sejuk dan memiliki pemandangan alam yang indah ini! Jangan lupa untuk membawa serta keluarga dan kerabat Anda!